Dok. BAZNAS Kab. Tanjung Jabung Barat

BAZNAS Tanjab Barat Sejahterakan Mustahik Melalui Pemberdayaan UMKM

06/02/2024 | Humas BAZNAS Kab. Tanjung Jabung Barat

Ibu Misrinah, atau yang akrab disapa Bude Sri merupakan pemilik Warung Mbak Sri dan juga merupakan salah satu mustahik penerima bantuan usaha UMKM dari BAZNAS Tanjung Jabung Barat. Sehari-hari ia berjualan aneka sarapan, seperti soto, gado-gado, miswan, dan lain-lain yang beralamat di Jalan Sriwijaya Kuala Tungkal, atau tepatnya di depan Dedek Olshop atau Alfamart Sriwijaya. Setiap hari ia berjualan mulai dari jam 7 pagi sampai jam 1 siang. Usahanya ini adalah warisan dari mertuanya yang telah berdiri sejak tahun 1995.

“Alhamdulillah, Bude mengucapkan terima kasih dan bersyukur karena sudah diberikan kesempatan untuk mendapat bantuan dari BAZNAS Tanjab Barat. Bude pun merasa sangat terbantu dengan adanya bantuan ini. Bude juga mengucapkan terima kasih kepada muzaki yang sudah menyisihkan sebagian hartanya untuk disalurkan kepada orang-orang yang membutuhkan” ucapnya.

Semoga bantuan usaha produktif (UMKM) ini dapat memberikan manfaat bagi mustahik, sehingga dapat meningkatkan ekonomi dan menyejahterakan masyarakat Tanjung Jabung Barat khususnya.

KABUPATEN TANJAB BARAT

Copyright © 2024 BAZNAS

Kebijakan Privasi   |   Syarat & Ketentuan   |   FAQ