HADIRKAN BERKAH, BAZNAS TANJAB BARAT BAGIKAN SARAPAN GRATIS UNTUK JAMAAH HAUL SYEKH ABDUL QODIR AL-JAILANI DI PONPES AL-BAQIYATUSH SHALIHAT
02/10/2025 | Penulis: Humas BAZNAS Kab. Tanjung Jabung Barat
Dok. BAZNAS Kab. Tanjung Jabung Barat
BAZNAS Kabupaten Tanjung Jabung Barat turut mengambil peran dalam menyukseskan Haul Akbar Sulthonul Aulia Syekh Abdul Qodir Al-Jailani tahun 2025 yang digelar di Pondok Pesantren Al-Baqiyatush Shalihat, Kuala Tungkal pada Kamis, (2/10/2025). Sebagai wujud pelayanan kepada umat, BAZNAS Tanjab Barat membagikan sarapan gratis kepada para jamaah yang hadir dari berbagai penjuru daerah.
Pembagian sarapan gratis ini disambut antusias oleh jamaah yang telah memadati area sejak dini hari. Kegiatan ini menjadi bagian dari program kemanusiaan dan pelayanan sosial BAZNAS Tanjab Barat, yang bertujuan memberikan kenyamanan serta meringankan beban logistik para jamaah haul.
Haul Akbar Syekh Abdul Qodir Al-Jailani di Ponpes Al-Baqiyatush Shalihat merupakan agenda rutin tahunan yang menarik puluhan ribu jamaah dari dalam dan luar Provinsi Jambi, bahkan dari Pulau Jawa dan Sumatera. Kehadiran BAZNAS Tanjab Barat dengan program sarapan gratis ini menambah suasana kebersamaan dan ukhuwah Islamiyah di tengah keramaian acara.
Diharapkan, dukungan dari BAZNAS Tanjab Barat dan berbagai pihak lainnya dapat terus menjadikan Haul Akbar Syekh Abdul Qodir Al-Jailani sebagai momentum peningkatan iman, persaudaraan, dan keberkahan bagi seluruh masyarakat.
Berita Lainnya
BAZNAS TANJAB BARAT GELAR PELATIHAN PANGKAS RAMBUT, SANTRI SIAP JADI 'HAIR STYLIST' ANDAL
WUJUD KEPEDULIAN MASYARAKAT TANJAB BARAT; Rp145 JUTA LEBIH DAN SATU TRUK PAKAIAN LAYAK PAKAI SIAP DIKIRIM UNTUK KORBAN BENCANA SUMATERA
KETUA BAZNAS TANJAB BARAT JADI NARASUMBER SOSIALISASI LITERASI ZAKAT DAN WAKAF DI KEMENAG TANJAB BARAT
BANTUAN SEMBAKO BAZNAS TANJAB BARAT, SEMPURNAKAN KEGIATAN PEMERIKSAAN MATA DAN KACAMATA GRATIS LAZ OPSEZI UNTUK GURU NGAJI DAN DHUAFA
BAZNAS TANJAB BARAT SERAHKAN BANTUAN BIAYA PENDAMPINGAN BEROBAT UNTUK PENDERITA HIPERTERMIA
RINGANKAN BEBAN LANSIA DHUAFA: BAZNAS TANJAB BARAT PASTIKAN NENEK FATIMAH FOKUS PADA KESEMBUHAN

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
